Event
ini diadakan sebagai penutup setelah serangkaian acara untuk penerimaan
mahasiswa baru. Serangkaian acara penerimaan mahasiswa baru itu dimulai dengan upacara
pembukaan kemudian dilanjutkan dengan event PK-PMB. PK-PMB (Pengembangan Kader
dan Penyambutan Mahasiswa Baru) merupakan kegiatan dimana mahasiswa baru
diberikan materi dengan pembicara yang telah disiapkan oleh Universitas
Muhammadiyah Surakarta. PK-PMB dilaksanakan selama 2 hari dengan jadwal yang
telah dibuat oleh Universitas. Adapun kegiatan ini sangat wajib diikuti oleh
seluruh mahasiswa baru tahun akademik 2015/2016. Pihak universitas pun telah
membuat tata tertib yang harus diikuti oleh peserta. PK PMB dilaksanakan di 2
tempat di Ruang Auditorium M. Djazman dan Ruang Seminar Pasca Sarjana. Setelah berkahirnya
PK-PMB, Fakultas Teknik mengadakan WELS (Workshop Effective Learning)
yang merupakan ajang pengenalan dan pelatihan skill kepada para mahasiswa
Fakultas Teknik. Adapun jadwalnya telah dibuat oleh jurusan masing-masing.
Panitia penyelenggara pun telah disiapkan dari masing-masing himpunan mahasiswa
jurusan. Pada puncaknya untuk serangkaian acara penerimaan mahasiswa baru
ditutup dengan event CLOSING WELS.
Event penutup dari serangkaian acara penerimaan
mahasiswa baru dibuat semenarik mungkin dengan dukungan panggung yang sederhana
dan dimeriahkan oleh band lokal UMS. Selain itu pengunjung juga disuguhkan
dengan adanya stand dari 6 HMJ, UKM dan komunitas yang ada di Fakultas Teknik. Event
ini tidak hanya sebagai ajang penutupan serangkaian acara penerimaan baru,
namun juga sebagai ajang kekompakan tiap mahasiswa baru dengan masing2 HMJ nya.
Kegiatan ini dibuka oleh Bapak Ahmad Kholid Al Ghogari, ST., MT selaku Wakil
Dekan 3 Fakultas Teknik. Kemudian dilanjutkan dengan display dari teman-teman
komunitas. Lalu dilanjutkan perlombaan FLASHMOB dari mahasiswa baru yang dibuat
sebagai tugas besar event closing wels ini.
Pada perlombaan FLASHMOB kali ini Teknik Mesin
keluar sebagai juara pertama. Dari perlombaan ini diharapkan dapat memacu
kreatifitas dan kekompakan pada mahasiswa baru. Dan diakhir acara ditutup
dengan penampilan dari USF dan mengajak seluruh pengunjung menikmati lagunya
:).